Follow Us @babiesglowofficial

Cara Ampuh Mencegah Jerawat Datang Kembali



Kamu mungkin sudah pernah membaca atau sudah tahu penyebab jerawat yang paling umum, mulai dari stres, perubahan hormon, pola makan tidak sehat, kebiasaan menyentuh wajah dengan tangan yang banyak mengandung bakteri, hingga, faktor lingkungan seperti debu dan polusi.
Berbagai penyebab munculnya jerawat tersebut kadang-kadang sudah berusaha kita atasi namun, jerawat tetap saja yang muncul kembali. Hingga membuat kita stress dan bete.
Agar jerawatmu tidak terus-terusan muncul, kamu bisa mencoba beberapa cara ampuh mencegah jerawat agar tidak datang kembali berikut ini.

Cuci wajah secara teratur dan lakukan eksfoliasi

Cucilah wajah dua kali sehari. Mencuci wajah punya trik dan/atau cara khusus yang sebaiknya kamu ikuti. Mencuci wajah setidaknya dua kali sehari dengan menggunakan pembersih non-abrasive bisa membantu menghapus sebum (minyak) dan sel-sel kulit mati yang biasanya menyebabkan pori-pori tersumbat.
Mencuci wajah sebaiknya dilakukan antara lain pada saat:
l  Setelah berolahraga atau setelah melakukan aktivitas yang membuat kamu berkeringat
l  Setelah keluar jalan-jalan. Apalagi jika kamu jalan-jalan pakai motor dan banyak terkena polusi, kamu wajib cuci muka sesampainya di rumah.

Perhatikan pilihan makanmu

Kamu pasti sudah tahu jika kulit yang sehat dan bercahaya bisa kita dapatkan apabila kita rutin memberinya nutrisi dari dalam. Jadi, perhatikan pilihan makanan yang kamu konsumsi.
Pastikan kamu mengkonsumsi makanan yang mengandung antioksidan, vitamin, dan mineral. Sebaliknya, hindari makanan makanan olahan atau junk food. Beberapa contoh makanan tidak sehat yang sebaiknya kamu hindari adalah, makanan manis yang banyak mengandung gula, goreng-gorengan, hingga susu (es cream) yang dapat membuat kulit jadi berminyak dan berjerawat.

Jangan malas mencuci

Tidak banyak yang menyadari bahwa handuk dan sarung bantal bisa jadi faktor pemicu jerawat muncul kembali. Menurut penelitian, bakteri yang ada di toilet dan di sarung bantal sangat mirip atau identik. Bagaimana mungkin?
Di malam hari, kulit kita melakukan generasi. Sel-sel kulit mati terkelupas dan minyak keluar lalu menempel di sarung bantal. Jika sarung bantal jarang diganti, maka jangan heran apabila wajahmu terus-menerus berjerawat.
Begitu juga dengan handuk yang kita gunakan untuk mengelap seluruh tubuh setelah mandi, saat menggosok-gosokkan handuk, ada banyak sel kulit mati (daki/kotoran) yang menempel dan kemudian berpindah ke wajah. Apabila saat ini kamu tidak menggunakan handuk yang berbeda untuk mengelap badan dan wajah. Sebaiknya mulai saat ini belilah handuk khusus untuk wajah.

Gunakan cream malam anti jerawat


Night cream memiliki banyak manfaat, selain untuk mengatasi penuaan dini, membantu mencerahkan dan menghaluskan kulit, ada juga yang dilengkapi dengan anti jerawat. Jadi, kalau selama ini kamu hanya menggunakan night cream tanpa embel-embel “anti-acne,” mulai saat ini kamu wajib mempertimbangkan untuk beralih ke acne night cream.